People Innovation Excellence

Keterlibatan Orangtua dan Kesuksesan Akademik Anak

            Keterlibatan orangtua seringkali dihubungkan positif dengan kesuksesan akademik anak. Namun keterlibatan seperti apa yang sebenarnya harus dijalankan oleh orangtua untuk dapat membantu dan berdampak positif bagi anak? Berdasarkan penelitian Schmid & Garrels (2021), ada 5 poin besar dari keterlibatan orangtua yang berpengaruh langsung pada keberhasilan akademik mahasiswa :

  1. Social Psychological Support

Dukungan dan dorongan hangat dari orangtua akan membantu anak untuk lebih nyaman menjalankan kegiatan pembelajaran. Perasaan didukung oleh orang terdekat akan sangat membantu anak saat menghadapi masalah dan tidak ragu untuk mencoba dan akan mendorong untuk melakukan yang terbaik dalam setiap tantangan.

  1. Supervision of Schoolwork

Supervisi dalam tugas tidak selalu mengenai orangtua yang mengajarkan konten dari pelajaran atau PR yang dimiliki, mengingat banyak subjek yang menjadi terlalu sulit untuk dijelaskan orangtua yang belum tentu pernah belajar subjek tersebut. Namun, orangtua yang memantau progress tugas anak cenderung memberikan rasa aman bahwa anak tidak menghadapi tugas tersebut sendirian.

  1. Practical Support

Orangtua yang terlibat mendukung anak dalam menyiapkan makanan, mengantarkan ke kampus, menyiapkan fasilitas ataupun alat yang diperlukan untuk belajar juga akan sangat berpengaruh dalam memberikan perasaan didukung dalam diri anak. Hal ini secara tidak langsung membantu meningkatkan motivasi dan kepercayaan diri anak.

  1. High Expectation & Aspiration

Penjelasan tentang ekspektasi dan juga tujuan dari menyelesaikan studi yang ditempuh oleh anak ternyata sangat membantu anak untuk meningkatkan determinasi untuk menyelesaikan studi. Anak menjadi lebih termotivasi untuk segera menyelesaikan studinya karena lebih paham dari tujuan untuk lulus baik untuk karirnya di masa depan maupun untuk cita-citanya.

  1. Gratitude toward Parents

Melanjutkan dari poin sebelumnya, anak yang memiliki pemahaman positif terhadap penjelasan mengenai tujuan dari menyelesaikan studi dan ekspektasi orangtua akan berusaha lebih baik dalam menyelesaikan studinya. Hal ini dilakukan juga sebagai bentuk rasa syukur terhadap usaha dan dukungan yang orangtua berikan kepada anak.

“Family is love, laughter, and forever together.”

 

-HG-

Sumber :

Schmid, E., & Garrels, V. (2021). Parental involvement and educational success among vulnerable students in vocational education and training. Educational Research, 63(4),


Published at :

Periksa Browser Anda

Check Your Browser

Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

We're Moving Forward.

This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

  1. Google Chrome
  2. Mozilla Firefox
  3. Opera
  4. Internet Explorer 9
Close