Undangan Webinar Orang Tua
Kepada Yth Bapak/Ibu Orang tua Binusian,
Student Advisory & Support Center (SASC) BINUS University Alam Sutera akan mengadakan webinar untuk Orang tua Binusian dengan judul “Fostering Our Children to Become an Empowered Young Adults: Membina Mahasiswa untuk Menjadi Individu yang Mandiri”.
Pembicara dalam webinar ini adalah Ibu Laurensia Harini Tunjungsari, M.Psi., Psikolog (Psikolog Pendidikan) dan didampingi oleh Moderator yakni Ibu Hana Talitha Rahma, M.Psi, Psikolog selaku Counselor Binus University.
Webinar ini diharapkan dapat menambah bekal bagi Bapak/Ibu dalam mendampingi ananda untuk mengembangkan diri menjadi pribadi yang lebih mandiri dan mampu menyelesaikan kuliah dengan optimal di BINUS University, khususnya di masa pandemi ini. Pelaksanaan webinar :
Hari / Tanggal : Sabtu, 07 Agustus 2021
Pukul : 10.00 – 11:45 WIB
Media : Zoom Meeting (Pemberitahuan link zoom meeting akan dikirimkan via email yang terdaftar pada Jumat, 6 Agustus 2021 jam 16.00).
Webinar ini gratis, tidak dipungut biaya apapun.
Apabila Bapak/Ibu tertarik mengikuti webinar ini, silakan mendaftar melalui link berikut:
https://bit.ly/webinarparentsasc
Pendaftaran akan ditutup pada hari Kamis, 5 Agustus 2021 jam 16.00 WIB
Besar harapan kami agar Bapak/Ibu dapat menghadiri kegiatan webinar ini.
Terima kasih atas perhatiannya
Kami dapat dihubungi lebih lanjut melalui:
WA : +62 822-1304-0280
Email : sasc-as@binus.edu
Instagram : @sascbinusalsut
NB: Acara khusus orang tua dari mahasiswa/i Binus University
Salam,
Panitia Webinar for Parents
SASC BINUS University Alam Sutera
Published at :
SOCIAL MEDIA
Let’s relentlessly connected and get caught up each other.
Looking for tweets ...